Daftar Harga Tablet Acer Iconia Tab Terbaru 2016

Advertisement
Advertisement
Harga Tablet Acer Baru dan Bekas – Tablet dan smartphone saat ini merupakan gadget yang tengah pesat perkembangannya. Kedua perangkat penunjang berbagai aktivitas tersebut menjadi gadget yang paling banyak digunakan. Sehingga tak mengherankan jika berbagai vendor baik yang telah lebih dulu berkecimpung maupun pemain baru saling berlomba-lomba dalam meluncurkan produk yang berkualitas dan dapat diterima baik oleh pasar.

Diantara kedua gadget tersebut, tablet barangkali bisa dibilang tengah menanjak popularitasnya. Perangkat yang memiliki kemampuan hampir menyamai laptop dengan kemudahan fitur khas smartphone, membuat tablet menjadi primadona baru di dunia per-gadget-an. Salah satu perusahaan yang turut berkiprah dalam memproduksi tablet adalah Acer. Perusahaan perangkat elektronik asal China ini telah dikenal sebelumnya sebgai produsen perangkat komputer seperti PC dan laptop yang berkualitas.

Dengan bekal pengalamannya di dunia perangkat komputer, maka lahirlah produk-produk tablet berkualitas dari Acer ini di pasaran. Jajaran tablet Acer ini telah masuk ke Indonesia dalam berbagai varian, yang paling populer adalah Acer Iconia Tab Series yang menjadi incaran para pecinta gadget di tanah air. Produk Acer ini sangat dinantikan karena selain memiliki kemampuan prima, Harga Tablet Acer Android Murah sangatlah bersahabat bagi semua kalangan.

Daftar Harga Tablet Acer Iconia Tab Terbaru

Salah satu daya tarik yang ditawarkan tablet Acer adalah harganya yang relatif lebih terjangkau. Harga memang menjadi salah satu faktor yang menjadi pertimbangan banyak konsumen—khususnya di Indonesa—dalam memilih produk. Oleh karena itu, Acer yang nampaknya menyasar segmen menengah kebawah membanderol produk tabletnya dengan harga yang tidak terlalu mahal. Meski demikian, untuk kualitas, tablet Acer dapat diandalkan dan mampu bersaing dengan tablet-tablet dari vendor lainnya yang sekelas.

Seperti yang telah disinggung sebelumnya, salah satu seri tablet Acer yang cukup populer di Indonesia adalah Acer Iconia Tab Series. Seri Tablet yang dibanderol dengan rentang harga mulai dari Rp 1—4 jutaan ini menawarkan spesfikasi hardware serta kemampuan yang cukup mumpuni untuk ukuran Mid-End. Seperti apa spesifikasi Iconia Tab ini? Anda dapat menyimak ulasan singkat beberapa tipenya yakni Acer Iconia One 8 B1-820 dan Acer Iconia A1-713 berikut ini:

Spesifkasi Tablet Acer Iconia One 8 B1-820 Series   

Acer Iconia One 8 B1-820 merupakan tablet terbaru yang dirilis Acer pada bulan Mei 2015 yang lalu. Tablet ini tergolongkan kedalam tablet yang berspesfikasi lengkap dan dapat digunakan oleh semua kalangan pengguna. Keunggulan yang ditawarkan oleh tablet ini diantaranya adalah layar yang digunakan telah mengusung IPS LCD dengan ukuran layar 8 inci, sehingga sudah termasuk kedalam standar layar tablet yang bisa dikatakan baik.

Pada sistem operasi, Iconia One 8 ini menggunakan Androis Lollipop versi 5.0 dengan dukungan prosesor Intel Atom dan Quad Core berkecapatan 1.83 GHz dan memiliki RAM berkapasitas 1 GB. Perihal penyimpanan data, Tablet ini memiliki kapasitas memori internal sebesar 16—32 GB yang dapat diperbesar dengan menambahkan MicroSD. Untuk akses internet, Iconia One 8 dibekali fitur Wi-Fi (Wi-Fi 802.11 b/g/n) untuk kemudahan penjelajahan informasi (browsing). Sedangkan untuk berbagi file, telah disertakan Bluetooth dan juga port USB.

Meski ditujukan untuk menunjang produktivitas, Tablet ini masih menyuguhkan sisi multimedianya yakni dengan penyematan kamera utama dengan resolusi 5 Mega Piksel (2592 x 1944 piksel). Sedangkan untuk kekurangannya, Iconia One 8 ini tidak mendukung jaringan 2G, tidak disertai slot SIM. Kamera depan masih VGA. Dan kepadatan layar kurang ideal dengan resolusi 189 ppi.

Spesifikasi Tablet Acer Iconia A1-713 Series

Seri ini dibekali layar berukuran 7.0 inci dengan kedalaman gambar 170 ppi, menghasilkan gambar yang bersih serta tajam (16 juta warna). Untuk kinerja, Iconia A1 ini dibekali prosesor Quad Core berkecepatan 1.3 GHz dengan dukungan RAM sebesar 1 GB. Sedangkan untuk sistem operasinya menggunakan Android Jelly Bean versi 4.2. Berbeda dengan Iconia One 8, Iconia A1 mampu menangkap koneksi GSM, sehingga dapat menggunakan SIM. Untuk akses internet, telah ada fitur W-Fi, serta Bluetooth 3.0 dan USB versi 2.0 untuk berbagai file.

Dari segi desain, Iconia A1 ini tidak terlalu menonjol namun tetap enak untuk dilihat. Pun dari segi kenyamana, tablet ini masih bisa diandalkan. Membuatnya menjadi salah satu tipe tablet Acer yang layak untuk dijadikan sebagai salah satu opsi.

Daftar Harga Tablet Acer Terbaru 2016

Saat ini varian tipe tablet Acer yang hadir di Indonesia cukup banyak, sehingga anda disuguhi pilihan tipe mana yang sesuai dengan kriteria. Untuk harga, tablet acer memiliki rentang harga mulai dari Rp 1 jutaan hingga Rp 4 juta rupiah untuk satu unitnya. Dengan spesfikasi serta harga yang ditawarkan, tablet Acer layak dijadikan sebagai alternatif pilihan dari tablet-tablet yang ada di pasaran saat ini.

Jika anda tertarik untuk memiliki salah satu tipenya, anda bisa menyimak informasi harga terbarunya pada daftar harga tablet Acer terbaru 2016 yang telah kami sediakan, lengkap dengan harga purna jualnya (harga second). Daftar harga yang kami sediakan tersebut bisa anda gunakan sebagai patokan ataupun sebagai perbandingan harga sebelum membeli.

Berikut ini Daftar Harga Tablet Acer Terbaru 2016

Daftar Harga Tablet Acer Iconia Terbaru 2016
Tipe Tablet Acer Harga Baru Harga Bekas
Tablet Acer Iconia Tab 7 A1-713Rp 1.876.000, - -
Tablet Acer Iconia Tab 7 A1-713HDRp 2.299.000, --
Tablet Acer Iconia One 7 B1-730--
Tablet Acer Iconia A1-830Rp 2.099.000, --
Tablet Acer Iconia Tab A1-810Rp 2.798.000, --
Tablet Acer Iconia Tab A1-811Rp 2.000.000, -Rp 1.599.000, -
Tablet Acer Iconia Tab B1-A71Rp 1.000.000, --
Tablet Acer Iconia Tab A110--
Tablet Acer Iconia Tab A210--
Tablet Acer Iconia Tab A510--
Tablet Acer Iconia Tab A511Rp 4.799.000, -Rp 4.000.000, -
Tablet Acer Iconia Tab A701Rp 4.998.000, -Rp 4.499.000, -
Tablet Acer Iconia Tab A700--
Tablet Acer Iconia Tab A200Rp 2.300.000, --
Tablet Acer Iconia Tab A100--
Tablet Acer Iconia Tab A101Rp 2.299.000, -Rp 1.899.000, -


Daftar harga Tablet Acer Terbaru Murah yang kami sertakan pada artikel ini berasal dari berbagai sumber terbaru yang masih relevan dengan harga pasaran saat ini. Meski demikian, harga hp acer android yang tertera tidaklah mutlak, harga di pasaran kemungkinan berbeda-beda karena tiap-tiap penjual atau toko memiliki ketentuan harga yang tidak sama.

Dan seperti pada barang elektronik lainnya, daftar harga tablet Acer terbaru 2016 ini bersifat tidak tetap. Harga sewaktu-waktu bisa berubah tanpa pemberitahuan terlebih dulu sebelumnya. Untuk mendapatkan tablet-tablet Acer tersebut, anda bisa mengunjungi outlet resmi Acer yang ada di kota anda, atau, anda bisa memperolehnya dengan membeli di toko-toko gadget online yang saat ini mulai menjamur. Semoga bermanfaat.

Advertisement